PLN UP3 Pasuruan Resmikan Kampung PLN Mobile di Dusun Ngadilegi

Reporter: Angga Ardiansyah

Ramapati Pasuruan– PLN UP3 Pasuruan resmi meluncurkan Kampung PLN Mobile di Dusun Ngadilegi, Desa Plintahan, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan.

Peresmian ini dilakukan langsung oleh Manager PLN UP3 Pasuruan, Agus Susanto, serta disaksikan oleh Kepala Dusun Ngadilegi, Sunaryo Agus Cahyono, bersama seluruh warga setempat.

Petugas PLN UP3 Pasuruan sedang membaca 4 program unggulan saat peresmian Kampung PLN Mobile. (foto: dok. Pln up3 pasuruan untuk ramapati)

Dalam sambutannya, Agus Susanto menyampaikan bahwa pemilihan Dusun Ngadilegi sebagai Kampung PLN Mobile bukan tanpa alasan.

“Sebagian besar warga di dusun ini sudah aktif menggunakan aplikasi PLN Mobile untuk berbagai transaksi kelistrikan. Selain itu, Dusun Ngadilegi memiliki program unggulan di bidang media sosial, yang dapat membantu menyebarluaskan informasi terkait layanan PLN kepada masyarakat lebih luas,” ujarnya.

Kampung PLN Mobile bertujuan untuk mendekatkan layanan PLN dengan masyarakat serta meningkatkan sosialisasi mengenai pemanfaatan aplikasi PLN Mobile dalam kehidupan sehari-hari. Dengan aplikasi ini, masyarakat dapat melakukan berbagai transaksi, seperti pembayaran tagihan listrik, pembelian token, pengaduan gangguan, hingga pencatatan angka meter secara mandiri.

Sementara itu, Kepala Dusun Ngadilegi, Sunaryo Agus Cahyono, mengapresiasi inisiatif PLN dalam menghadirkan program ini.

“Kami sangat mendukung adanya Kampung PLN Mobile di dusun kami. Warga kini lebih mudah mendapatkan informasi dan layanan listrik tanpa harus datang langsung ke kantor PLN,” katanya.

Peresmian ini juga mendapat antusiasme tinggi dari warga Dusun Ngadilegi. Salah satu warga, Siti Aminah (45) tahun mengungkapkan manfaat yang ia rasakan sejak menggunakan PLN Mobile.

“Dulu kalau ada gangguan listrik atau mau bayar tagihan, saya harus pergi ke loket pembayaran. Sekarang, semuanya bisa dilakukan dari rumah hanya dengan HP,” ujarnya.

Dengan adanya Kampung PLN Mobile ini, PLN UP3 Pasuruan berharap semakin banyak masyarakat yang memanfaatkan layanan digital untuk kemudahan akses listrik.

Selain itu, kolaborasi dengan komunitas lokal dan media sosial diharapkan dapat mempercepat penyebaran informasi terkait program dan layanan PLN kepada masyarakat luas.

PLN UP3 Pasuruan terus berkomitmen untuk meningkatkan layanan dan memberikan solusi inovatif dalam memenuhi kebutuhan listrik pelanggan, sejalan dengan visi PLN sebagai perusahaan listrik berkelas dunia yang berorientasi pada layanan pelanggan dan teknologi digital.

Sumber: PLN UP3 Pasuruan

Back to top button