Berita

Himbau Tidak Corat- Coret Baju dan Gelar Konvoi Saat Pengumuman Kelulusan SMA, SMK dan SMALB

Reporter: Angga Ardiansyah

Ramapati Pasuruan — Sesuai surat dari Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Pasuruan nomor: 400.3.8.1/543/101.6.2/2025 tentang pengumuman kelulusan SMA, SMK dan SMALB tahun ajaran 2024/2025.

Maka menghimbau kepada cabang dinas pendidikan wilayah Pasuruan bahwa pengumuman kelulusan siswa SMA, SMK dan SMALB dilaksanakan pada tanggal 5 Mei 2025 secara daring melalui medsos dan website sekolah.

Pamflet himbauan untuk tidak merayakan kelulusan dari Kepolisian Pasuruan Kota. (foto: Polresta Pasuruan)

Dalam nota dinas yang dikeluarkan dan ditujukan kepada Kepala SMA, SMK dan SMALB wilayah Pasuruan tersebut menekankan pentingnya memberikan pengertian untuk mengantisipasi para peserta didik agar tidak melakukan tindakan yang tidak bermanfaat diantaranya, mencoret-coret seragam sekolah, melakukan konvoi, dan tindakan lainnya yang dapat menggangu ketertiban umum.

Terkait hal diatas pula Kepolisian Pasuruan Kota juga mengeluarkan himbauan perayaan kelulusan SMA/SMK diantaranya:

  • hindari konvoi/arak-arakan kendaraan di jalan
  • tidak mencorat/coret fasilitas sekolah /umum.
  • tidak melakukan kegiatan lain yang menggangu ketertiban agung
  • dilarang balap liar apalagi menggunakan knalpot tidak standart
  • sumbangkan baju sekolah kepada pihak yang membutuhkan.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button