Pasuruan, Kamis 21 April 2022
Reporter: Angga Ardiansyah
Ramapati Pasuruan- Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) atau Kartu Sembako 2022 tahap 2 telah cair pada April 2022 ini bersamaan dengan bantuan langsung tunai (BLT) minyak goreng.
Pemerintah telah mencairkan dana BPNT 2022 dan BLT minyak goreng melalui Kantor Pos sejak 4 April dan ditargetkan rampung pada 21 April hari ini
Sebagai informasi, BPNT 2022 ini merupakan salah satu program bansos reguler di tahun 2022 yang saat ini pencairannya tengah memasuki tahap 2.
Di tahap 2 ini, BPNT 2022 cair sebesar Rp 200 ribu ditambah dengan BLT minyak goreng yang cair sebesar Rp 300 ribu, sehingga Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bisa mencairkan bantuan dengan total Rp 500 ribu.
“Di Kota Pasuruan untuk pencairannya kepada masyarakat sudah di mulai kemarin Rabu untuk wilayah Kecamatan Purworejo dan Bugul Kidul, hari ini Kamis untuk wilayah Kecamatan Gadingrejo dan Panggungrejo,” kata Hery Dwi Sujatmiko Kadinsos Kota Pasuruan, Kamis (21/4/2022).
Hery menyatakan untuk total keseluruhan warga Kota Pasuruan yang mendapat bantuan sebanyak 16.903 KPM yang menyebar di 4 Kecamatan.
“Setiap KPM mendapat bantuan dari program BPNT bulan Mei Rp 200 ribu dan program BLT subsidi minyak goreng alokasi bulan April, Mei dan Juni Rp 100 ribu. Jadi total yang diterimakan kepada setiap KPM sebesar Rp 500 ribu,” tambahnya.
Dari hasil pantauan tim liputan ramapati di beberapa kelurahan yang ada di wilayah Kecamatan Gadingrejo, penerima bantuan tidak sampai terjadi antrian panjang, walaupun penerima bantuan setiap kelurahan mencapai ratusan KPM, karena dalam pembagiannya sudah di atur sesuai jam dan waktunya.