Pasuruan, Rabu 12 April 2023
Berikut ini harga rata-rata kebutuhan bahan pokok hasil monitoring di 4 pasar di Kota Pasuruan. (Foto: Disperindag)
Reporter: Angga Ardiasyah
Ramapati Pasuruan — Sembilan hari jelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H tahun 2023. Pemkot Pasuruan melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) mengeluarkan Update perkembangan harga rata-rata kebutuhan bahan pokok yang bersumber dari hasil monitoring petugas di 4 pasar di Kota Pasuruan.
Update perkembangan harga rata-rata kebutuhan bahan pokok ini oleh Disperindag dimulai sejak awal puasa dengan harapan masyarakat bisa mengetahui harga-harga bahan pokok di 4 pasar di Kota Pasuruan sebelum berbelanja untuk persiapan berbuka puasa.
” Masyarakat bisa mengetahui informasi tentang harga kebutuhan pokok. Dan masyarakat sebisa mungkin mengatur pengeluarannya,” ujar Yanuar Afriansyah Kadisperindag saat di konfirmasi melalui chat WA. Rabu (12/04/2023)
Berikut perkembangan harga rata-rata kebutuhan bahan pokok di Kota Pasuruan perhari ini, Rabu (12/04/2023).
Untuk harga beras medium masih dikisaran Rp 10.800 gula pasir Rp Rp 13.000, untuk tepung terigu Rp 11.000.
Sementara itu harga daging ayam boiler ada diharga Rp 34.000 perkilo, daging sapi masih di harga Rp 120.000 dan untuk telur ayam Rp 26.475.
Untuk harga cabe rawit merah berada diharga Rp 33.375, cabe merah Rp 26.350, bawang merah masih diharga Rp 29.625 dan bawang putih berada pada harga Rp 26.500.
Untuk update harga kacang-kacangan seperti kacang kedelai dengan harga Rp 15.625 dan kacang tanah masih diharga Rp 28.250.