Reporter: Angga Ardiansyah
Ramapati Pasuruan — Dalam rangka memperingati Hari PGRI ke- 78, Jum’at (03/11/2023) pukul 13.30 WIB. Dimana pada hari tersebut akan dilaksanakan gerak jalan beregu yang diikuti ratusan tim yang sudah mulai berlatih beberapa hari sebelumnya.
Menurut Ketua PGRI Kota Pasuruan Mochamad Amin, S.Pd, M.P.D, sampai saat ini sudah terdaftar 105 regu dan masih dibuka sampai pukul 12.00 WIB.
” Pendaftaran di buka terakhir sampai pukul dua belas siang hari ini,” ujarnya.
Dalam satu tim berjumlah 10 orang yang melibatkan dari guru TK/RA, SD/MI, SMP/MTs, SMA/SMK/MA Negeri/Swasta se Kota Pasuruan.
Terkait kegiatan gerak jalan beregu tersebut, maka Polresta melalui Satlantas bersama instansi terkait akan melakukan rekayasa lalu lintas.
Untuk Start dari Taman Kota menuju ke arah Apotik – YPP – Niaga Raya – SMAN1 – Sangar – Penjara – Pemkab – Slagah – Stadion dan Finish.
Kasatlantas Polres Pasuruan Kota Iptu Agus Prayitno melalui Ps. Kanit. Kamsel Aipda Breni Raharjo saat dikonfirmasi mengatakan, untuk menghindari kemacetan atau menghambat perjalanan pengguna jalan, maka akan dilakukan penyekatan.
Penyekatan akan dilakukan di Jl. Pahlawan (Slagah – Apotik), Jl. Balaikota (Apotik – YPP), Jl. Hasanudin (Gd Wolu – Sangar),
Jl. Gajahmada (Sangar – Penjara) dan Jl. Hayam Wuruk (Penjara – Slagah).
” Penyekatan ini akan dilakukan selama kegiatan gerak jalan berlangsung sampai peserta terakhir lewat. Jadi hindari rute yang dilewati peserta atau cari jalan alternatif yang lain,” himbau Breni. Kamis (02/11/2023).
Satlantas juga akan melakukan pengalihan arus selama kegiatan berlangsung,
- Simp Blandongan (agar tidak ada angkutan truk/ Bus masuk kota).
- Simp Bugul Kidul (utk R4 diarahkan ke Utara dan Selatan).
- Simp Sunan Ampel BRT (utk R4 diarahkan ke Timur dan Selatan).
- Simp Kebonagung (Angkutan Truk dan bus tidak masuk Pangsud).
- Simp PDAM (R4 diarahkan ke Al Aziz)
- Simp Al Azis (R4 mengarah ke Gentong/ Timor Timur).