Kebonsari Mini Carnival Season 2, Tumbuhkan Ekonomi Kreatif dan Kepariwisataan di Kota Pasuruan

Reporter: Angga Ardiansyah

Ramapati Pasuruan — Keluarga Besar Kebonsari Kecamatan Panggungrejo Kota Pasuruan kembali menggelar ” Kebonsari Mini Carnival Season 2 ” sebagai bentuk rasa syukur dan ikut menyemarakkan Hari Jadi Kota Pasuruan yang ke- 338 tahun 2024.

Salah satu peserta Kebonsari Mini Carnival season 1 yang sukses digelar. (dok. Prokopim Kota Pasuruan)

Kegiatan ini akan dilaksanakan pada hari Minggu tanggal 25 Februari 2024, start dan finish bertempat di depan Kelurahan Kebonsari di jalan Gajah Mada Kota Pasuruan.

Maksud dan tujuan kegiatan ini menurut Lurah Kebonsari Mulyono, S.Ag. M.M saat dihubungi tim liputan ramapati menyampaikan, untuk memperingati dan memeriahkan Hari Jadi Kota Pasuruan ke- 338 sekaligus juga menumbuhkan ekonomi kreatif dan kegiatan kepariwisataan dan mendukung visi dan misi Wali Kota Pasuruan menuju Kota Madinah (maju ekonominya, indah kotanya dan harmoni warganya).

” Ada tiga maksud dan tujuan kegiatan ini, pertama memeriahakan hari jadi Kota Pasuruan juga menumbuhkan ekonomi kreatif serta mendukung visi dan misi Wali Kota Pasuruan menuju Kota Madinah,” ujar Mulyono, Sabtu (24/02/2024).

Kegiatan Kebonsari Mini Carnival season 2 ini menurutnya akan diikuti oleh perwakilan RW se Kelurahan Kebonsari, juga dari lembaga pendidikan di wilayah Kebonsari, ada juga marchingband dan barongsai. Ada juga bazar serta pemeriksaan kesehatan gratis.

” Ada dua belas perwakilan yang akan ikut, ada juga beberapa perwakilan dari lembaga pendidikan, ada marchingband dari SDN Kebonsari juga kesenian barongsai. Ada bazar juga sama pemeriksaan kesehatan gratis,” ungkapnya.

Menurut Mulyono kegiatan ini akan di lepas oleh Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) sekitar pukul 09.30 WIB.

” Insyaallah Bapak Walikota yang akan memberangkatkan peserta besok, beliaunya menyampaikan insyaallah akan hadir,” kata Mulyono.

Untuk warga yang akan menyaksikan Kebonsari Mini Carnival besok, Mulyono mempersilahkan untuk langsung merapat pada rute yang akan dilalui yaitu start dari depan Kelurahan Kebonsari jalan Gajah Mada lurus ke timur melewati jalan Hayam Wuruk ke jalan Diponegoro belok kiri ke jalan WR. Supratman melewati alun- alun timur terus ke alun- alun selatan menuju ke jalan Wachid Hasyim belok kanan kembali finish di jalan Gajah Mada.