Reporter: Angga Ardiansyah
Ramapati Pasuruan — Pasca libur lebaran dan cuti bersama, Pemkot Pasuruan langsung kembali tancap gas dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dan menggelar beberapa agenda yang sudah di planning sebelumnya.
Seperti agenda yang terlaksana pada hari Rabu (17/04/2024) kemarin, dimana Pemkot Pasuruan melalui Dinas Koperasi dan Usaha Mikro meresmikan bangunan/ gedung Pusat Layanan Usaha Terpadu Koperasi Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (PLUT- KUMKM) yang sempat tertunda proses pembangunannya karena ada kendala.
Masih dalam rangkaian peresmian gedung PLUT- KUMKM yang berlokasi di wilayah Kecamatan Gadingrejo ini, kembali pada malam harinya Pemkot Pasuruan menggelar Event UMKM Kota Pasuruan dengan menghadirkan bintang tamu salah satu artis kebanggan anak muda yaitu Budi Doremi bertempat di Gedung Kesenian Darmoyudo.
Kegiatan ini diawali dengan penampilan musisi lokal Pasuruan dengan menampilkan kolaborasi musik dari berbagai gendre sehingga menghasilkan tontonan yang luar biasa.
Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf ( Gus Ipul) yang didampingi Wakil Wali Kota Pasuruan Mas Adi (Adi Wibowo) dan Sekretaris Daerah Kota Pasuruan Rudiyanto dalam amanahnya menyampaikan terkait kemajuan Kota Pasuruan saat ini dibawah kepemimpinannya. Tapi Gus Ipul juga merasa sedih karena masih banyak yang belum tau senam resik-resik.
” Terus terang malam ini saya agak bersedih hati, karena senam resik- resik belum semua tau,” ujar Gus Ipul.
Gus Ipul mengajak kepada semua yang hadir, kalau mau kotanya maju dan bisa bersaing dengan kota- kota lain maka yang harus dilakukan mengajak warga untuk mau berbuat bersih.
” Hidup bersih itu murah, hanya butuh tekat,” katanya.
Dihadapan ribuan penonton yang didominasi oleh kaum muda ini, Gus Ipul menceritakan akhir masa jabatannya, juga tentang prinsipnya dalam hal menyaingi Kota Malang dan Surabaya dengan membuat sesuatu yang tidak ada Di Malang dan Surabaya.
Gus Ipul juga menyampaikan terkait akan dibangunnya taman Mekkah dengan replika Masjidil Haramnya di daerah Krampyangan yang akan diresmikan akhir tahun. Di tahun 2025 menurutnya juga akan di bangun Rest Area bernuansa Arofah.
” Kalau saya dan Mas Adi masih ada tahun dua ribu dua enam, insyaallah kita akan bangun masjid terapung seperti di Jeddah di Pelabuhan Kota Pasuruan, akhirnya kota kita menjadi kota manasyik terbesar di Indonesia,” harapnya.
Sebagai penutup dalam gelaran event UMKM Kota Pasuruan ini, artis Ibukota yang terkenal dengan gendre musik Pop Regeneration ini yaitu Budi Doremi tampil menghipnotis ribuan penonton dengan beberapa lagu hitsnya diantaranya Do-re-mi, Mesin Waktu dan lain- lainnya.