Reporter: Angga Ardiansyah
Ramapati Pasuruan — Setelah dirasa lengkap sarana dan prasarana di salah satu pasar yang baru dibangun oleh Pemerintah Kota Pasuruan, tepatnya di Pasar Minggu yang berlokasi di Taman Wisata Mebel Bukir Kelurahan Bukir Kecamatan Gadingrejo Kota Pasuruan akhirnya diresmikan.
Peresmian Pasar Minggu di Kampung Wisata Bukir ini melengkapi beberapa pasar yang ada di Kota Pasuruan.
” Alhamdulillah, pagi hari ini melengkapi taman wisata mebel bukir yang sudah juga di manfaatkan oleh warga, kita bersyukur apa yang dilengkapi oleh Pemerintah Kota Pasuruan ini bermanfaat dan tentu harapannya memang memberi dampak yang positif bagi masyarakat,” harap Wakil Wali Kota Pasuruan Adi Wibowo (Mas Adi) dalam sambutannya sebelum membuka secara resmi pasar minggu bukir, Minggu (04/08/2024).
Mas Adi menyampaikan kalau selama ini di lokasi Wisata Kampung Mebel ini sudah banyak dimanfaatkan oleh warga untuk berolahraga, setelah peresmian ini akan menambah dengan adanya pasar minggu pagi dengan stand yang sudah ready.
” Jadi yang biasanya berolahraga disini bawa bekal sendiri, sekarang sudah gak perlu, cukup bawa uang dan belanja langsung di pasar minggu pagi,” ujarnya.
Salah satu pengungkit pariwisata di Kota Pasuruan menurut Mas Adi menjadi sektor akselerasi pertumbuhan ekonomi.
” Sekarang ini kalau Sabtu Minggu di rumah saja, kayaknya gak wajar, Alhamdulillah saat ini di Kota Pasuruan sudah banyak tempat wisata pilihan yang memungkinkan warga Kota Pasuruan untuk berwisata di Kota Pasuruan,” ungkap Mas Adi.
Dan Mas Adi bersyukur karena Taman Wisata Mebel Bukir ini menambah salah satu kawasan wisata yang diharapkan mendorong dan mendukung sektor perekonomian, terutama sektor UMKM sehingga tumbuh dan berkembang menggerakkan roda ekonomi, buat event olahraga yang diharapkan menjadi sport tourism yang mampu menggerakkan sektor ekonomi yang berkolaborasi dengan sektor UMKM.
” Jadi semua harus menangkap potensi yang ada khususnya UMKM di wilayah Bukir dengan adanya wisata mebel bukir,” pungkasnya.
Setelah membuka secara resmi pasar minggu bukir Wakil Wali Kota Pasuruan yang didampingi Sekretaris Daerah Kota Pasuruan, Kepala Perangkat Daerah, Camat, Lurah se Kota Pasuruan bersama warga melakukan senam pasuruan resik dan dilanjutkan senam zumba.