Reporter: Angga Ardiansyah
Ramapati Pasuruan– Dalam rangka memperingati Hari Pelanggan Nasional, PLN UP3 Pasuruan melaksanakan kunjungan ke sejumlah pelanggan dari berbagai golongan tarif sebagai bentuk apresiasi terhadap kesetiaan mereka dalam menggunakan layanan listrik PLN.
Kunjungan ini mencakup sektor industri dan rumah tangga, sekaligus menjadi sarana bagi PLN untuk mendengar masukan langsung dari pelanggan guna meningkatkan kualitas pelayanan.
Manager PLN UP3 Pasuruan, Agus Susanto, menyatakan bahwa kunjungan ini merupakan bagian dari upaya PLN untuk lebih dekat dengan para pelanggannya.
“Dalam rangka Hari Pelanggan Nasional, kami ingin mengapresiasi pelanggan-pelanggan PLN UP3 Pasuruan dengan mengadakan silaturahmi ke beberapa pelanggan. Ujar Agus. Rabu (04/09/2024)
” Kunjungan ini juga kami manfaatkan sebagai momentum untuk mendengar kritik atau saran dari pelanggan guna memperbaiki pelayanan ke depannya,” tambahnya.
Kunjungan ini mencakup beberapa pelanggan industri di wilayah Pasuruan, seperti PT Sasa Inti dan RSUD Soedarsono Pasuruan, serta sejumlah pelanggan industri lainnya.
Selain itu, pelanggan rumah tangga yang selalu tepat waktu membayar tagihan listrik juga mendapatkan apresiasi dalam bentuk kunjungan dan kejutan dari tim pelayanan pelanggan.
Sebagai bagian dari kunjungan, Tim Pelayanan Pelanggan ULP-ULP di bawah UP3 Pasuruan juga melaksanakan sosialisasi secara door-to-door kepada pelanggan terkait promo Belanja Nyaman yang sedang berlangsung.
Di sektor industri, PLN UP3 Pasuruan turut mengedukasi pelanggan tentang manfaat layanan Renewable Energy Certificate (REC), yang mendukung penggunaan energi terbarukan.
Direktur RSUD Soedarsono Pasuruan, dr. M. Burhan, MMRS, menyampaikan rasa terima kasih atas apresiasi yang diberikan oleh PLN.
“Kami berterima kasih atas kunjungan dan apresiasi dari PLN UP3 Pasuruan. Sebagai pelanggan, kami sangat menghargai pelayanan PLN yang selama ini kami rasakan cukup baik dan responsif. Semoga ke depannya pelayanan ini tetap baik dan terus ditingkatkan,” ujar dr. Burhan.
Momentum Hari Pelanggan Nasional ini diharapkan dapat mempererat kolaborasi yang berkelanjutan antara PLN dan pelanggannya, baik dari sektor industri maupun rumah tangga, demi layanan listrik yang lebih baik di masa depan.
Sumber: PLN UP3 Pasuruan