Menteri Sosial RI Hadiri Pasuruan Bersholawat Bersama Habib Syech di Gor Untung Suropati

Reporter: Angga Ardiansyah

Ramapati Pasuruan — Pasuruan bersholawat bersama Habib Syech dan KH. Anwar Zahid dihadiri puluhan ribu jama’ah dan Syakher Mania dari berbagai wilayah yang ada di Jawa Timur.

Selain itu gelaran sholawat kali ini juga lebih istimewa karena Menteri Sosial Saifullah Yusuf (Gus Ipul) yang notabene Wali Kota Pasuruan sebelumnya juga hadir bersama para alim ulama, habaib, kiyai, ustad dan ustadzah.

Menteri Sosial memberikan sambutan saat menghadiri Pasuruan bersholawat bersama Habib Shech di Gor Kota Pasuruan. (foto: diskominfotik)

Kegiatan sholawat yang bertempat di halaman Gelanggang Olahraga (GOR) Untung Suropati ini dihadiri Plt. Wali Kota Pasuruan Adi Wibowo bersama istri, jajaran Forkopimda Kota Pasuruan, pejabat dan ASN di lingkungan Pemkot Pasuruan, Sabtu (21/09/2024) malam.

Menteri Sosial yang hadir didampingi istri dalam sambutannya mengucapkan banyak terima kasih kepada warga Kota Pasuruan dimana saat dirinya menjadi Wali Kota Pasuruan telah mendukung pembangunan di Kota Pasuruan.

” Terima kasih kepada seluruh warga Pasuruan yang telah mendukung pembangunan, sehingga kota kita bisa mencapai kemajuan yang suatu saat bisa setara dengan kota Surabaya dan Malang,” ujarnya.

Menteri Sosial Saifullah Yusuf juga menyampaikan harapannya agar diberi kelancaran dalam menjalankan tugasnya yang baru.

“Mudah-mudahan tugas baru yang diberikan kepada saya bisa saya laksanakan dengan sebaik-baiknya. Doakan kami agar bisa menjadi orang-orang yang istiqomah sehingga di manapun kami berada, kami bisa menjalankan tugas dengan baik,” ucap Gus Ipul.

Acara diawali dengan pembukaan dan lantunan ayat-ayat suci Al-Quran, menciptakan suasana khidmat yang langsung disambut antusiasme peserta.

Acara kemudian dilanjutkan dengan sholawat bersama yang dipimpin oleh Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf. Suara lantunan sholawat bergema, menghangatkan suasana dan membawa kedamaian kepada setiap peserta yang hadir.

Dalam mauidhotul khasanahnya KH Anwar Zahid menyampaikan pesan penting mengenai ampunan Allah dan pentingnya bersholawat.

“Jika manusia bisa masuk surga, itu bukan hanya karena ibadah dan amalnya saja, melainkan karena rahmat dan kasih sayang Allah,” ungkapnya.

Anwar Zahid menegaskan bahwa bersholawat kepada Rasulullah SAW adalah wajib, sebagai bentuk penghormatan dan pengingat akan teladan hidup Rasulullah yang agung.

Beliau juga mengajak seluruh umat untuk mendekatkan diri kepada Rasulullah dan mencontoh akhlak-akhlaknya.

“ Kita harus dekat kepada Rasulullah, dibimbing para ulama dan habaib agar kita bisa meneladani akhlak-akhlaknya,” pungkasnya.