Reporter: Nur Aries
Ramapati Pasuruan — Kehadiran pasukan pembawa (Kirap) Pataka Jer Basuki Mawa Beya Sipadam dari Kabupaten Sidoarjo di Kota Pasuruan disambut meriah oleh ratusan siswa-siswi sekolah dasar dengan iringan pasukan marching band.
Kirab Pataka Jer Basuki Mawa Beya Sipadam tiba di kantor Pemkot dan diterima langsung oleh Staf Ahli Bidang Sosial dan Sumber Daya Manusia (SDM), Ir. Sahari Putro selaku inspektur upacara.
Kirab Pataka Jer Basuki Mawa Beya Sigap Pilkada Damai (JBMB SIPADAM) Jawa Timur 2024 tiba di Kota Pasuruan pada Kamis, (24/09/2024) pukul 11.00 WIB. Kegiatan tersebut dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-79 Provinsi Jawa Timur.
Prosesi kirap pataka yang mengelilingi 38 kota/kabupaten di Jawa Timur ini merupakan serangkaian prosesi menuju peringatan hari jadi Jawa Timur ke-79.
Di kantor Wali Kota sendiri pasukan upacara yang terdiri dari unsur Satpol PP, BPBD Kota Pasuruan, Linmas, Kota Pasuruan telah bersiap menyambut kehadiran pasukan pembawa pataka dari Kabupaten Sidoarjo.
Prosesi diawali dengan penyerahan pataka yang dibawa oleh pasukan dari satuan polisi pamong praja Kabupaten Sidoarjo untuk diserahterimakan ke pihak Pemkot Pasuruan.
Selanjutnya, Pataka Jer Basuki Mawa Beya diserahkan kepada Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kota Pasuruan H. Basuki, SE untuk diteruskan ke Kabupaten Pasuruan. Selain Pataka Jer Basuki Mawa Beya, ada juga tiga pataka lainnya yang ikut dalam kirab ini antara lain Pataka (bendera) Lambang Satpol PP Praja Wibawa, Pataka Yudha Bahmajaya dan Pataka Linmas.
Sesaat setelah prosesi serah terima pataka dilakukan, Staf Ahli Bidang Sosial dan Sumber Daya Manusia (SDM), Ir. Sahari Putro membacakan selembar Ribka Prasasti di depan seluruh peserta upacara.
“ Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika, dan NKRI adalah harga mati yang harus dijaga dan dilindungi dengan segenap jiwa dan raga,” bunyi salah satu kutipan ribka prasasti yang dibacakan oleh Sahari Putro.
Berikutnya isi dari ribka prasasti menyatakan tentang kunci dalam pembangunan demi kemajuan bangsa.
“ Sinergitas, kolaborasi, dan kerjasama merupakan kunci keberhasilan pembangunan menuju kemajuan dan kesejahteraan masyarakat” ujarnya membacakan isi ribka prasasti
Prosesi kemudian dilanjutkan dengan pemberangkatan kembali Pataka Jer Basuki Mawa Beya menuju titik pemberhentian selanjutnya yaitu Kabupaten Pasuruan dan Pataka akan menginap dulu di Pendopo Kabupaten Pasuruan sebelum dilanjutkan lagi besok di hari yang ke 4 menuju kantor Wali Kota Probolinggo dilanjutkan ke Kantor Bupati Probolinggo dan kembali bermalam di Kantor Bupati Bondowoso.
Sebagai informasi Kirap Pataka Jer Basuki Mawa Beya Sipadam ini akan berakhir di hari ke- 14 pada tanggal 7 Oktober 2024 di Pendopo Lokatantra Lamongan
Editor: Angga