Pasuruan, Kamis 9 Juni 2022
Reporter: Angga Ardiansyah
Ramapati Pasuruan – Masih ingatkah sama salah satu atlet kempo Kota Pasuruan yang 2 bulan lalu sudah berangkat ke Tunisia yang mewakili Indonesia satu-satunya dari Jawa Timur.
Muhammad Salahuddin Kevin Santosa (18) siswa SMA Negeri 2 Kota Pasuruan yang bertempat tinggal di Perumahan Pucang Indah Lestari 2 Blok A no 2 Kota Pasuruan ini terakhir mohon do’a restu kepada Pemerintah Kota Pasuruan dan di terima langsung oleh Wakil Wali Kota Pasuruan Adi Wibowo (Mas Adi) pada tanggal 9 April 2022 untuk berangkat ke Jakarta untuk mengikuti THE 18th IKF WORLD KEMPO CHAMPIONSHIPS 2022, HAMMAMET TUNISIA yang diikuti 40 negara sudah berakhir.
Berdasarkan surat dari Federasi Kempo Indonesia (FKI) yang ditujukan kepada Komite Olimpiade Indonesia (KOI) Nomor 084/KU-PP/V/2022 tertanggal 20 Mei 2022 dan surat dari Federasi Kempo Indonesia Pengurus Kota Pasuruan kepada Wali Kota Pasuruan Nomor 14/PKo-Pasuruan/V/2022 tertanggal 31 Mei 2022 dengan tembukan Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Pasuruan.
Federasi Kempo Indonesia (FKI) berhasil merebut 37 Medali, yang terdiri dari 7 Medali Emas, 9 Medali Perak dan 21 Medali Perunggu. Dari capaian tersebut FKI mempertahankan dan menempati peringkat ke-2 juara umum untuk kategori tradisional kempo, yang juga direbut pada THE 17th IKF WORLD KEMPO CHAMPIONSHIPS 2021, di Antalya Turki.
Dari ke 37 medali tersebut atlet kebanggan Kota Pasuruan meraih 2 Medali Emas pada pertandingan Mix Self- Sefence 16-18 dan Self-Defence Male 16-18.
Kevin juga meraih 2 Medali Perunggu pada pertandingan, Kata Syncronic Male 16-18 dan Semi Kempo Male 16-18, 65kg.
Selamat kepada Muhammad Salahuddin Kevin Santosa atas prestasi yang telah diraih dan sudah mengharumkan Kota Pasuruan, Jawa Timur dan Indonesia di kancah Internasional.
IKF juga telah menetapkan bahwa, THE 19th IKF WORLD KEMPO CHAMPIONSHIPS tahun 2023 akan diselenggarakan di Calais de Rainha, Portugal pada bulan April 2023.
Dan IKF sendiri telah menawarkan kepada FKI untuk menjadi tuan rumah penyelenggara THE 20th IKF WORLD KEMPO CHAMPIONSHIPS tahun 2024 yang nantinya akan di selenggarakan di Jakarta atau Bali.