Pasuruan, Kamis 14 Juli 2022
Reporter: Angga Ardiansyah
Ramapati Pasuruan — Banjir rob merupakan banjir yang disebabkan karena naiknya air laut, sehingga air yang pasang tersebut mengenangi daratan. Banjir rob terjadi karena pasang air laut yang lebih tinggi dari ketinggian daratan sehingga terjadilah genangan.
Selain itu terjadinya banjir rob juga disebabkan fase bulan purnama dimana mempengaruhi pasang surutnya air laut khususnya di bulan Juli 2022. Dimana ketinggian genangan bisa mencapai 10 – 30cm disekitar pelabuhan dan wilayah pesisir.
Menurut Wanto salah satu personil Polisi Laut (Polairut) sektor pelabuhan Kota Pasuruan saat dikonfirmasi menyatakan, kondisi banjir rob yang terjadi di wilayah pesisir seperti ini biasa terjadi setiap tahunnya.
“Untuk warga pesisir untuk tetap waspada pasang air laut maksimum yang terjadi di pesisir Surabaya, termasuk Pasuruan, sampai Probolinggo,” katanya. Kamis (14/7/2022).
Dari pantauan tim liputan ramapati dilapangan, sekitar pukul 09.00 WIB air pasang yang terjadi di laut pesisir Pasuruan khususnya di wilayah sekitar pelabuhan mengakibatkan jalan disekitar Kelurahan Mandaran tergenang banjir rob, imbas banjir rob ini juga berdampak di wilayah pesisir Kelurahan Panggungrejo dan juga di Kelurahan Ngemplakrejo.
Wanto dalam keterangannya mengatakan kalau naiknya air laut dipesisir Pasuruan ini akan terjadi sampai tanggal 16 Juli 2022.
“Diperkirakan sampai dua hari kedepan air laut akan mengalami pasang dan banjir rob yang terjadi pada hari ini juga akan terjadi di hari berikutnya,” pungkasnya.