Reporter: Nur Aries
Ramapati Pasuruan — Upacara Peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke- 64 tahun 2024 digelar di halaman kantor Kejaksaan Negeri Kota Pasuruan. Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Douglas Pamino Nainggolan bertindak selaku Inspektur Upacara. Tema tahun ini adalah Akselerasi Kejaksaan untuk Mewujudkan Penegakan Hukum Modern Menuju Indonesia Emas, Senin (22/07/2024).
Membacakan amanat Jaksa Agung Indonesia pada Upacara Peringatan HBA ke-64, Kajari Douglas mengatakan bahwa peringatan Hari Bhakti Adhyaksa dilaksanakan sebagai momentum untuk evaluasi.
” Peringatan Hari Bhakti Adhyaksa merupakan momentum kita bersama untuk melakukan evaluasi dan introspeksi atas semua yang telah kita kerjakan selama ini,” terang kajari.
Dalam amanat Jaksa Agung disebutkan juga 7 perintah harian sebagai pedoman dalam menjalankan tugas. Diantaranya :
- Bangun budaya kerja yang terencana, prosedural, terukur dan akuntabel dengan terwujudnya kepatuhan internal dan mitigasi resiko untuk mencapai tujuan organisasi,
- Gunakan hati ruang nurani dan akal sehat sebagai landasan dalam melaksanakan tugas dan kewenangan,
- Wujudkan solidaritas melalui kesamaan pola pikir pada sikap dan pola tindak guna mengaktualisasikan prinsip,
- Benahi pemanfaatan teknologi informasi dalam pelaksanaan tugas secara objektif dan efisien,
- Jadikan pembinaan pengawasan dan badan pendidikan di pelatihan kejaksaan sebagai trisula penggerak perubahan sekaligus penjamin mutu pelaksanaan tugas secara profesional dan terukur,
- Laksanakan penegakan hukum yang berorientasi pada kesejahteraan masyarakat,
- Persiapan arah kebijakan institusi kejaksaan dalam menyongsong Indonesia tahun 2045.
Pada upacara tersebut juga diberikan Anugerah Satyalancana Karya Satya kepada 2 pegawai Kejari Kota Pasuruan.