Pasuruan, Sabtu 12 November 2022
Reporter: Angga Ardiansyah
Ramapati Pasuruan — Dalam rangka mensosialisasikan literasi memori kolektif bangsa berupa foto- foto arsip sejarah Pasuruan sekaligus untuk mengenalkan khasanah sejarah pembangunan di Kota Pasuruan.
Pemerintah Kota Pasuruan melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Pasuruan menggelar Pameran Foto Arsip Sejarah Kota Pasuruan dan Sosialisasi Citra Daerah Pasuruan yang bertempat di Taman Kota Pasuruan, Sabtu (12/11/2022).
Acara ini dibuka langsung Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) tampak juga hadir Wakil Wali Kota Pasuruan Adi Wibowo (Mas Adi), Sekda Kota Pasuruan, Asisten, Kepala Perangkat Daerah, Camat dan beberapa Kepala Sekolah.
Dalam laporannya Kepala Perpustakaan dan Kearsipan Kota Pasuruan Titrit Satrija Nimpuna, S.Si menyatakan tujuan diselenggarakannya kegiatan ini untuk mewujudkan komitmen lembaga kearsipan daerah dalam mengelola arsip sejarah Citra Daerah.
“Dengan kegiatan ini juga mendorong terwujudnya rasa bangga dan cinta akan Kota Pasuruan bagi generasi muda dan lapisan masyarakat Kota Pasuruan,” kata Titrit.
Selain pembukaan pameran, juga akan dilaksanakan beberapa kegiatan lain. Salah satunya workshop dengan mendatangkan beberapa nara sumber.
“Setelah acara pembukaan ini, dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh Kepala Arsip Provinsi Jawa Timur dan dilanjut pada malam harinya bincang- bincang santai dengan pemateri lain,” pungkasnya.