Reporter: Angga Ardiansyah
Ramapati Pasuruan — Dalam rangka memberikan wadah untuk mengasah kreatifitas dan kemandirian bagi siswa- siswi di jenjang sekolah dasar (SD) se- Pasuruan Raya.
Karang Taruna Kecamatan Purworejo Kota Pasuruan menggelar Lomba Mewarnai khusus siswa dan siswi SD kelas 1 dan 2 se- Pasuruan Raya (kota dan kabupaten) bertempat di Pendopo Kecamatan Purworejo Kota Pasuruan, Minggu (26/05/2024).
Ketua Karang Taruna Kecamatan Purworejo Achmad Rofi’i menyatakan kepada tim ramapati tujuan diadakannya acara ini untuk memberi wadah buat adek-adek di Pasuruan dalam mengasah kreatifitas dan kemandirian.
“Untuk memberi wadah buat adek- adek di Pasuruan dalam mengasah kreatifitas dan kemandiriannya,” ujarnya.
Menurutnya panitia dalam hal ini Karang Taruna Purworejo dalam mempersiapkan lomba ini sudah jauh-jauh hari sebelumnya, mulai dari datang ke sekolah-sekolah, talk show di radio, mencari sponsorship dan endingnya ada 500 anak yang ikut serta dalam lomba ini.
” Jumlah ini sudah sesuai dengan target kami malah lebih, dan alhamdulillah beberapa sponsor pendukung juga ikut mendukung kesuksesan acara ini,” ungkapnya.
Ditanya apa sih harapan dilaksanakannya acara ini, Rofi’i menyampaikan bahwa ini menjadi ajang untuk mengekspresikan kreativitas dan kemampuan seni anak-anak peserta secara maksimal.
“Menginspirasi anak-anak untuk terus bermimpi besar dan berkarya di bidang seni. Menjadi kegiatan yang menyenangkan, positif, dan bermanfaat bagi pengembangan bakat anak-anak,” harapnya.
Kegiatan semacam ini juga mendapatkan apresiasi dari orang nomor satu di Kota Pasuruan, Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) mengatakan akan kembali menggelar acara serupa dengan peserta yang lebih banyak pada bulan Agustus nanti yang akan di tempatkan di Gedung Kesenian Darmoyudo Kota Pasuruan.
” Ingatkan saya nanti, di bulan Agustus akan kembali digelar acara seperti ini dan akan ditempatkan di gedung kesenian, sekaligus memperkenalkan gedung yang sudah bisa dipakai,” kata Gus Ipul.
Gus Ipul lebih lanjut mengatakan untuk sementara ini lombanya di Pendopo Kecamatan Purworejo dulu. Tapi nanti di bulan Agustus akan ditempatkan di gedung kesenian, dimana tempatnya lebih luas dan ber AC.
“Nanti kalau ada waktu, mudah- mudahan tujuh belasan. Saya sambil ingin mengenalkan gedung kesenian nanti bikin acara lagi, tempatnya di gedung kesenian yang varu bisa di manfaatkan. Disana ada AC nya, ibu- ibunya insyallah lebih tenang karena tempatnya lebih luas,” pungkasnya.