Pasuruan, Sabtu 11 Juni 2022
Reporter: Angga Ardiansyah
Ramapati Pasuruan – National Paralympic Comite Indonesia (NPCI) Kota Pasuruan akan menyelenggarakan Kejuaraan Paralympic Cabor Atletik sekitar bulan Juli 2022 yang rencananya akan dipusatkan di Stadion Untung Suropati.
“Event ini sekaligus seleksi buat persiapan Kejurprov di bulan November kalau tidak ada perubahan,” kata Mabrur Sekretaris NPCI Kota Pasuruan. Sabtu (11/6/2022).
Menurut Mabrur pengurus NPCI Kota Pasuruan sedang mengurus dan berkoordinasi dengan Disparpora terkait pelaksanaan Kejuaraan Paralympic di Kota Pasuruan khususnya kepastian tanggalnya.
“Ini sudah kami sampaikan ke Disparpora tanggal 22-24 Juli 2022, cuma surat resmi belum kami sampaikan,” ujarnya.
Mabrur menambahkan cabang olahraga atletik yang akan dipertandingkan nantinya meliputi, nomor lempar lembing khusus disabilitas Netra, daksa, intelektual, rungu wicara. Lempar cakram khusus disabilitas Netra, daksa, intelektual, rungu wicara, Tolak Peluru, Lompat Jauh dan Lari 100 meter, 200 meter, 400 meter dan 800 meter.
“Target kami 80 atlet yang bisa ikut berpartisipasi diajang ini, kejuaraannya sendiri untuk umum, nanti pihak kelurahan atau sekolah akan kami kirimi surat pemberitahuan sekaligus sosialisasi,” tambahnya.
“Saat ini teman-teman disabilitas sudah banyak yang memulai latihan pada cabor masing-masing, dengan memanfaatkan lahan kosong di daerah kepel arah jalan anyar menuju terminal baru,” pungkasnya.