Reporter: Angga Ardiansyah
Ramapati Pasuruan — Dulu, wilayah utara menjadi daerah yang selalu menjadi cibiran masyarakat karena ketertinggalannya, kekumuhannya, SDMnya, sosial masyarakatnya, pembangunannya karena pemerintah kurang memperdulikan, itu dulu.
Tapi saat ini sudah berbeda, sejak Kota Pasuruan di pimpinan Wali Kota Saifullah Yusuf (Gus Ipul) dan Wakil Wali Kota Adi Wibowo (Mas Adi) semua mulai berubah dan perlahan wilayah yang kita kenal dengan sebutan lor-loran ini mulai menyamai wilayah selatan.
Hal tersebut kita bisa lihat di daerah pelabuhan yang sekarang sudah menyala dan bersih. Apalagi kalau kita lihat di pusat pemerintahannya atau di Kantor Kecamatan Panggungrejo di bawah kepemimpinan Camat Hermanto, kantor kecamatan yang dulunya kumuh dan kotor. Sekarang sudah menyala abangku.
Menurut Hermanto, pihaknya terus berbenah bagaimana caranya kantor yang menjadi tempatnya bekerja untuk melayani masyarakat menjadi indah dan bersih.
Dimulai dari men face off kantornya, mulai dari pembenahan ruang kerja pribadinya, ruang stafnya, aula, musholla, kamar mandi semuanya tampak bersih. Selain itu di bagian luar juga tidak ketinggalan dengan dibangunnya taman mini yang cantik dengan dipasang lampu- lampu.
” Kami terus berinovasi, gimana caranya Kecamatan Panggungrejo tidak dianggap daerah tertinggal, walaupun itu harus mengeluarkan dana dari kantong pribadi,” ujarnya, Minggu (07/04/2024).
Saat ini pihaknya kembali memasang 15 titik tiang lampu di depan kantor kecamatan bersama kursinya sehingga bertambah bagus dan indah.
” Anggap saja seperti Malioboro, kursi- kursi itu nanti bisa buat nongkrong bagi muda- mudi setempat,” harapnya.
Herman mengungkapkan dengan terpasangnya 15 titik tiang lampu dilengkapi dengan kursi, supaya masyarakat setempat pada khususnya dan warga Kota Pasuruan pada umumnya tahu kalau kantor Kecamatan Panggungrejo tidak seperti yang dulu.
Ditanya untuk pemasangan 15 titik tiang lampu di depan kantor Kecamatan Panggungrejo tersebut dananya berasal dari dana APBD untuk tiangnya, kalau kursinya dapat CSR dari bank BRI.
” Kalau tiang dananya pakek APBD
Kalau kursinya dari CSR BRI,” ungkapnya.
Kedepan pihaknya akan mengusahakan pemasangan Wifi gratis yang bisa diakses oleh warga sekitar atau yang sedang nongkrong tujuannya biar tambah rame.
” Tinggal ngasih WIFI aja nanti itu, biar tambah rame,” pungkasnya.