Pengurus PKK, Dharma Wanita, GOW dan Perwosi Bagi Ratusan Takjil

Reporter: Angga Ardiansyah

Ramapati Pasuruan — Tim Penggerak PKK Kota Pasuruan, Dharma Wanita bersama Gabungan Organisasi Wanita (GOW) dan Persatuan Wanita Olahraga Seluruh Indonesia (Perwosi) Kota Pasuruan mengadakan bagi- bagi takjil bertempat di depan Rumah Dinas Wali Kota Pasuruan jalan Panglima Sudirman, Kamis (28/03/2024).

Ketua TP PKK bersama Ketua GOW dan Perwosi membagikan takjil kepada pengguna jalan. (foto: angga ramapati)

Untuk hari yang keempat kegiatan bagi- bagi takjil untuk pengguna jalan dan warga sekitar ini menyediakan sekitar 500 lebih bungkusan takjil yang meliputi nasi kotak dan juga biskuit serta air mineral.

Ketua GOW sekaligus Ketua Perwosi Kota Pasuruan Ani Adi Wibowo menyampaikan, untuk hari keempat ini pembagian takjilnya tetap digelar oleh TP PKK tapi lebih di dominasi oleh GOW dan Perwosi.

” Tetap dari PKK, Dharma Wanita, GOW dan Perwosi tapi hari ini porsi yang lebih banyak GOW dan Perwosi,” ujarnya.

Setiap hari menurutnya ada sekitar 500 lebih takjil yang dibagikan bentuknya nasi kotak dan biskuit sama air mineral.

Ani berharap kegiatan semacam ini akan membawa manfaat bagi pengurus PKK, GOW dan Perwosi dan mudah- mudahan membawa berkah untuk masyarakat dan kegiatan ini semoga berkelanjutan sampai tahun berikutnya.

” Semoga membawa berkah untuk masyarakat dan kegiatan semacam ini bisa berkelanjutan,” pungkasnya.