Reporter: Nur Aries
Ramapati Pasuruan — Wakil Wali Kota Pasuruan Adi Wibowo (Mas Adi) menghadiri Tasyakuran dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun ke-62 PWRI (Persatuan Wredatama Republik Indonesia) bertempat di Aula Kelurahan Purworejo Kota Pasuruan, rabu (31/07/2024).
HUT PWRI ke 62 Tahun 2024 mengusung Tema “Dengan Semangat Baru, PWRI Berdaya, Bermartabat dan Sejahtera.”
Memperingati HUT-nya, PWRI mengadakan kegiatan Tasyakuran. Kegiatan tersebut karena dinilainya sebagai wujud nyata kepedulian dan komitmen bersama dalam mendukung dan mewujudkan masyarakat Kota Pasuruan yang amanah.
Ketua PWRI Kota Pasuruan Supriyadi, dalam sambutannya menjelaskan jika dulunya PWRI pernah mendapatkan dana hibah sebanyak 50jt yang kemudian 3 tahun tidak mendapatkan dana hibah tersebut, kemudian baru di tahun 2024 ini mendapatkan kembali dana hibah dari Dinas Sosial.
“Alhamdulillah kita mendapatkan itu untuk digunakan sebagai proses kegiatan awal yang kemarin Musyawarah Kota (Muskot) sekaligus pada hari ini adalah Ulang Tahun PWRI yang ada di Kota Pasuruan dan seluruh indonesia,” ungkap Supriyadi.
Dirinya juga menjelaskan tentang kepengurusan untuk di ketahui oleh semua anggota sekaligus oleh Mas Adi dan Dinas Sosial yang nantinya PWRI ini sebagai orang tua pasti akan banyak berkontribusi ikut membantu pembangunan Kota Pasuruan, sekaligus mewujudkan Kota Madinah.
“Kita berharap kontrbusi dalam rangka untuk membantu pembangunan Kota Pasuruan khusunya menciptakan kota madinah yang tentunya masih banyak PR, kita ikut membantu dalam mensukseskan pembangunan kota,” harapnya
Supriyadi juga mengajak seluruh anggota PWRI di Kota Pasuruan untuk bangkit, bersatu dalam wadah PWRI, dan berkontribusi dalam pembangunan negara, khususnya di Kota Pasuruan dan umumnya di Indonesia.
Wakil Wali Kota Pasuruan Mas Adi, menyampaikan atas nama Pemerintah Kota Pasuruan mengucapkan selamat HUT PWRI Ke-62 Tahun 2024 dan mengapresiasi seluruh pengurus dan anggota PWRI Kota Pasuruan atas kontribusinya dalam mendukung pembangunan di Kota Pasuruan.
“PWRI di usia ke-62 tahun adalah usia yang tidak lagi muda. Namun dengan semangatnya yang besar, menjadi motivasi bagi kita. Semoga kesejahteraan anggota PWRI semakin meningkat,” ujar Mas Adi
Mas Adi juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada pengurus yang telah menjalankan program organisasi PWRI. Ini sebagai wujud ekstisteni PWRI Kota Pasuruan yang terjaga dengan baik. Menjadi wadah yang mengayomi pensiunan PNS untuk dapat bertukar pikiran.
Dirinya juga menyebutkan PWRI menjadi legacy mewujudkan pembangunan Kota Pasuruan melalui peranannya yang memberikan suri tauladan positif bagi generasi muda penerus pembangunan di masa yang akan datang.
“ Sebagai penerus, kami belajar dari PWRI bagaimana saat menjadi pegawai negeri mampu menghadapi dinamika yang tiap eranya pasti berbeda. Tugas kami melanjutkan legacy yang telah dibangun,” ungkap Mas Adi
Mas Adi berharap PWRI semakin maju, aktif, dan sejahtera, serta dapat melangkah bersama bersinergi mewujudkan Pasuruan Kota Madinah.
“Semoga ke depan PWRI semakin baik dan penuh berkah. Mari bersinergi dan berkoloborasi dengan baik, kami berharap Pemkot Pasuruan mampu melangkah bersama dengan PWRI menuju tujuan yang sama yakni mewujudkan Pasuruah Kota Madinah,” pungkasnya.
Editor: Angga