Ratusan Ribu Syakermania Tumpah Ruah Ikuti Pasuruan Bersholawat Bersama Habib Syeh Bin Abdul Qodir Assegaf

Pasuruan, Minggu 13 Agustus 2023

Habib Syeh bersama Gus Ipul dalam acara Pasuruan Bersholawat. (foto: diskominfotik)

Reporter: Angga Ardiansyah

Ramapati Pasuruan — Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 dan menyongsong gelaran MTQ ke- XXX Provinsi Jawa Timur di Kota Pasuruan. Pemkot Pasuruan menggelar Pasuruan Bersholawat bersama Habib Syeh Bin Abdul Qodir Assegaf bertempat di Stadion Untung Suropati Kota Pasuruan. Sabtu (12/08/2023) malam.

Nampak sejak sore hari lokasi gelaran Pasuruan Bersholawat sudah mulai di datangi syakermania dari berbagai pelosok desa dan juga dari luar Kota Pasuruan. Puncaknya terpantau setelah adzan isyak stadion dalam dan sepanjang jalan pahlawan sudah penuh sesak dengan lautan manusia.

Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf mengakui bahwa jama’ah yang hadir dalam gelaran Pasuruan Bersholawat bersama Habib Syeh lebih banyak dari sebelumnya.

“Penontonnya lebih banyak sekarang, lebih dua kali lipat,” kata Gus Ipul saat memberikan sambutan di sela- sela sholawatan bersama Habib Syeh.

Gus Ipul berharap semua warga Kota Pasuruan, lebih khususnya Pemerintah Kota Pasuruan mendapatkan syafa’at dari bersholawat bersama ini. Sehingga, dalam menjalankan tugasnya berjalan lancar terutama untuk mewujudkan kota Pasuruan menjadi Kota Madinah (Maju ekonominya, indah kotanya, harmoni warganya).

Gus Ipul juga minta doa restu kepada yang hadir agar penyelenggarann MTQ Jawa Timur ke-30 di Kota Pasuruan bisa berjalan lancar.

“Mohon doakan lancar, karena nanti Kota Pasuruan selama sembilan hari akan penuh diisi tamu-tamu dari berbagai kota dan Kabupaten di Jawa Timur. Semoga lancar, sukses, dan berdampak pada perekonomian Kota Pasuruan, ” imbuhnya.

Terkait program Grebek (gerakan bersama keluarga) baik grebek kawasan kumuh, grebek imuniaasi, grenek kawasan kumuh dan lainnya Gus Ipul berharap agar Kota Pasuruan semakin maju, semakin sejahtera, semakin bersih dan manfaatnya bisa dirasakan bukan hanya warga kota tapi juga warga lain yang datang ke Kota Pasuruan.

Menteri BUMN Erick Thohir menyampaikan bahwa kehadirannya ke Kota Pasuruan memiliki beberapa tujuan. Salah satunya memenuhi undangan mewakili keluarga Thohir, sekaligus dirinya yang saat ini menjabat ketua PSSI minta do’a agar kejuaraan U-17 bisa berjalan lancar.

” Saya kesini memang diundang mewakili keluarga Thohir untuk juga memberikan berkah bersama kepada masyarakat Kota Pasuruan sehingga kota Pasuruan menjadi kota wisata dan kota Pasuruan sebagai kota santri mari kita jaga marwahnya dengan akhlakul karimah. Dan niat kedua saya, sebagai ketua PSSI meminta doa agar gelaran kejuaran U-17 nanti berjalan lancar,” harapnya.