Pasuruan, Rabu 22 Februari 2023
Reporter: Angga Ardiansyah
Ramapati Pasuruan — Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) bersama Wakil Wali Kota Pasuruan Adi Wibowo (Mas Adi) yang didampingi Sekertaris Daerah Kota Pasuruan Rudiyanto melakukan Silaturrahmi bersama pemangku kepentingan pembangunan di Kota Pasuruan.
Berbagai elemen masyarakat bertemu dalam acara silaturrahmi Wali Kota bersama pemangku kepentingan pembangunan yang dikemas dalam Pasuruan Pesona Festival ini yang meliputi ketua RT dan RW se Kota Pasuruan, seluruh guru se Kota Pasuruan, kepala perangkat daerah, camat dan lurah se Kota Pasuruan serta perwakilan komunitas di Kota Pasuruan.
Gus Ipul dalam arahannya menyampaikan silaturrahmi ini sebagai laporan pertanggungjawaban publik agar beberapa pekerjaan rumah yang harus dilaksanakan kedepan bisa berjalan dengan saling bergandeng tangan dan kerja bersama sehingga tujuan pembangunan untuk mensejahterakan warga Kota Pasuruan lewat mimpi menjadi kota Madinah (maju, indah dan harmoni) bisa terwujud.
“Malam ini menjadi pertanggungjawaban publik kami menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota dihadapan seluruh RT dan RW, para guru dan perwakilan komunitas yang diundang. Harapannya pekerjaan rumah kedepan dengan kita saling bergandeng tangan untuk mensejahterakan rakyat bisa terwujud,” kata Gus Ipul.
Selain hal diatas Gus Ipul juga menyampaikan khususnya terkait maju ekonominya agar kesejahteraan masyarakat meningkat, pengangguran menurun, investasi sudah mulai mengalami peningkatan.
“Segala upaya kita lakukan untuk segera bangkit, pulih lebih cepat pasca pandemi dengan memperbanyak event yang menghadirkan banyak tamu dan touris,” ujarnya.
Gus Ipul juga merasa sangat bersyukur dengan selesainya revitalisasi di kawasan alun-alun dan payung Madinah yang masih mencapai 60 persen terlihat bersih dan indah sehingga sudah banyak pengunjung yang hadir.
“Alhamdulillah, sekarang sudah banyak dikunjungi orang, sekarang banyak peziarah dan juga touris-touris dari berbagai kalangan dan akan terus kita tingkatkan dan kalau sudah selesai seratus persen akan lebih banyak lagi warga dari berbagai daerah datang ke Kota Pasuruan,” ungkapnya.
Gus Ipul juga titip kepada RT dan RW, Camat dan juga Lurah untuk menggerakkan dan membimbing UMKM untuk mengajak agar bisa naik kelas dan menggerakkan agar nantinya mampu menjamu tamu-tamu yang semakin banyak.
“Jalan pahlawan di poles, pelabuhan juga dipoles sedikit dengan maksud agar kota kita lebih nyaman, lebih indah dan membikin banyak orang datang ke Kota Pasuruan,” harapnya.
Gus Ipul juga mengajak semuanya secara aktif membuat Kota Pasuruan bersih, tertib dan bangkit lebih cepat. Selanjutnya Gus Ipul juga mengumumkan salah satu prestasi yang telah di raihnya yaitu Kota Pasuruan mendapatkan penghargaan dari KPK karena di Kota Pasuruan dianggap sebagai kota yang sanggup melakukan upaya pencegahan korupsi tertinggi di Indonesia.